Minggu, 30 Desember 2007

Nikmatnya 'SEGO PECEL' Tak Kenal Waktu

Bicara tentang Pecel, ini makanan kegemaran sejak kecil. Maklum pernah tinggal didesa. Makanan dengan tampilan sederhana ini memang tak mengenal waktu untuk menyantapnya. Dimakan pagi untuk sarapan bisa, nikmat juga disantap siang bahkan dimakan malam haripun juga cocok. Sebenarnya tidak ada yang istimewa dari menu ‘sego pecel’ ini, hanya saja rasanya cukup familier.
Yang mau saya ceritakan kali ini 2 tempat warung pecel yang sering saya hampiri. Giliran dapat tugas liputan, wah…. Seru dech coz penjualnya hafal dan dipersilakan makan disitu GRATIS…..!!!

Pedasnya Pecel Pandegiling
Melintas di jalan Pandegiling, spanduk warna kuning bertuliskan Pecel pandegiling Bu Joyo akan jelas terlihat. Warung sederhana, tapi jangan ditanya jumlah pengunjungnya. Buka setiap hari pukul 6 pagi dan sudah akan habis sekitar pukul 12 siang hari.
Satu porsi sego pecel dipatok seharga Rp 16.000,- itu sudah dengan lauk empalnya, lho. Pecel ini jadi terkenal karena citarasa bumbu pedasnya. Sayur yang dipakaipun hanya tauge panjang yang direbus plus lalapan yang terdiri dari daun kemangi, tauge pendek segar dan lamtoro. Lauk standar yang disiapkan berupa rempeyek kacang dan teri. Tapi yang paling enak tentu saja lauk empalnya, karena rasanya cukup beda dan tidak alot.
Sekedar gambaran, semua lalapan diletakkan dalam baki ditengah meja. Pengunjung bisa mengambil sendiri sesukanya. Jika sudah merasa ‘kepanasan’ karena rasa pedas, disediakan minuman teh tawar, gratis.

Pecel Tapak Siring Sajikan Pecel Yang Murah Meriah
Kalau biasanya penjual pecel kebanyakan orang asal Madiun, Ponorogo, Kediri, Nganjuk ataupun Blitar, Warung pecel yang terletak dipinggir lapangan tenis PJKA jalan Tapaksiring ini agak menyalahi pakem, penjualnya adalah orang Madura. Maklum, biasanya orang madura berjualan makanan seperti soto, sate dan bubur madura. Walaupun yang berjualan orang Madura, tapi rasa pecelnya khas dan nggak kalah dengan rasa pecel umumnya. Rempeyeknya enak lho, renyah dan gurih. Buka setiap hari dari jam 6 pagi hingga jam 2 siang hari ini dalam penyajiannya sekilas seperti pada umumnya, ada sayuran yang terdiri dari bayam, tauge, kangkung, kacang panjang dan sawi. Sebagai tambahan sayur, ada lalapan daun kemangi dan mentimun. Seporsi sego pecel ini sudah lengkap dengan lauknya selain rempeyek ada juga empal, serundeng dan lauk telur dan tahu bumbu bali. Wah pokoknya lengkap dan harganya murah meriah serta mengenyangkan.









Cherio,

Sambut Tahun 2008



Setiap hari adalah Lembaran baru dalam hidupku….
Saatnya menapaki tahun 2008 dengan harapan baru…
makin dewasa dunk!!!, makin baik, naek gaji, jauh-jauh deh dari yang namanya sakit hati & happy always……..

Cherio,